Malang – Relawan Pantai Selatan Rescue, ikut serta Karya Bhakti bersama Muspika pasca hujan deras dengan intensitas tinggi di sertai angin yang mengakibatkan pohon tumbang dan menimpa beberapa rumah warga di Desa Srigonco Kec. Bantur Kab. Malang. Minggu (26/02/2023
Dalam Giat ini hadir juga Camat Bantur yang diwakili Kasi Trantib beserta staf, Kapolsek Bantur beserta anggota, Koramil Bantur, Kepala Desa Srigonco beserta perangkat desa, Tagana Kab. Malang, Anggota BPD Ds. Srigonco, relawan Pantai Selatan Rescue Kab. Malang, PMI Kab. Malang, dan Masyarakat setempat, melaksanakan kerja bakti membantu warga yang terdampak bencana, serta penyerahan bantuan dari Polsek Bantur.
Sugiarto salah satu dari anggota relawan Pantai Selatan Rescue menyampaikan kepada warga masyarakat agar tetap waspada karena untuk beberapa hari kedepan curah hujan masih sangat tinggi dan disertai angin kencang sehingga bisa mengakibatkan pohon tumbang, banjir bandang serta tanah longsor, imbuhnya.